Jadikan Guru sebagai Penggerak Perilaku Hidup Bersih dan Sehat bagi warga sekolah

Dinas Kesehatan Kabupaten Rote Ndao melaksanakan kegiatan Orientasi Pelayanan Kesehatan Sekolah Bagi Guru Tingkat Kabupaten Rote Ndao.  Kegiatan ini dilaksanakan di Hotel New Ricky Kabupaten Rote Ndao dari tanggal 21-23 September 2022 dengan jumlah peserta guru SD dan SLTP sebanyak 12 orang  serta peserta dari pengelola UKS Puskesmas sebanyak 10 orang.   Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan partisipasi guru dalam program pelayanan kesehatan di sekolah.

Kegiatan ini sejalan dengan pelaksanaan usaha Kesehatan Sekolah/Madrasah (UKS/M) berdasarkan Peraturan Bersama antara Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri Kesehatan, Menteri Agama dan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia tahun 2014 tentang Pembinaan dan Pengembangan UKS/M.  Kegiatan UKS/M dilaksanakan melalui Trias UKS/M, yaitu Pendidikan Kesehatan, Pelayanan Kesehatan, dan Pembinaan Lingkungan Sekolah Sehat.  Penerapan Trias UKS/M secara efektif dan merata di seluruh Indonesia masih mengalami banyak kendala dan tantangan, seperti keterbatasan sumber daya, termasuk peningkatan kapasitas guru.

Pada kegiatan Orientasi selama  2 (dua) hari efektif ini Dinas Kesehatan, Kependudukan dan Pencatatan Sipil bertindak sebagai Nara sumber. Peserta sangat antusis mendengarkan setiap materi dan terjadi komunikasi dua arah antara Nara sumber dan peserta. Materi yang disampaikan antara lain :

  1. Kebijakan Kesehatan Anak Usia Sekolah dan Remaja dalam Mewujudkan sekolah/Madrasah Sehat melalui Akselerasi Pembinaan dan Pelaksanaan UKS/M
  2. Penjaringan Kesehatan dan Pemeriksaan Berkala bagi Anak Sekolah
  3. Pencatatan dan Pelaporan Penjaringan dan Pemeriksaan Kesehatan secara berkala
  4. Implementasi Model Sekolah/Madrasah Sehat
  5. Pembinaan Kader Kesehatan Sekolah
  6. Latihan Penilaian Kesehatan Mental Emosional, penilaian Kesehatas Intelegensia (Modalitas Belajar dan Dominasi Otak)
  7. Rencana Tindak Lanjut dari peserta

Ada beberapa kesepakatan yang dihasilkan dan perlu ditindak lanjuti dalam Orientasi ini yaitu:

  1. Dinas Kesehatan Kabupaten Rote Ndao melakukan pembinaan terhadap minimal 1 (satu) sekolah yang dekat dengan kantor dinas sebagai Model
  2. Setiap peserta guru menerapkan Sekolah Sehat di sekolah masing-masing
  3. Setiap Puskesmas membina Sekolah Sehat di Wilayah kerjanya

Untuk menjadikan Prilaku Hidup Bersih dan Sehat sebagai suatu Budaya di masyarakat, maka  perlu upaya sedini mungkin mulai dari usia kanak-kanak. Mereka adalah agen perubahan bagi dirinya sendiri, lingkungan keluarga dan masyarakat. (Ni Made Oka Arpini Kasuma, SP., M.Kes.)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *