PELATIHAN PEMBERIAN MAKAN BAYI DAN ANAK

Pelatihan pemberian makan bayi dan anak dilakukan meningkatkan kapasitas petugas Kesehatan lapangan LKC Dhompet Dhuafa dalam memberikan pelayanan ke kesehatan pada masyarakat. Pelatihan ini dianggap perlu karena permasalahan yang di hadapai petugas kesehatan LKC Dhompet Dhuafa dilapangan berkaitan dengan  ibu hamil,  ibu menyusui, bayi  dan anak usia 0 sd 5 tahun dan diutamkana usia dibawah 2 tahun untuk mencegah stunting.  Kegiatan Pelatihan Pemberian makan bayi dan anak yang dilaksanakan hari Rabu- Jumat tanggal 21 – 23 September 2022 di Aula Madrasah Aliyasah Negeri (MAN) Kupang. Kegiatan tersebut diawali dengan acara pembukaan dari Pimpinan LKC Dompet Dhuafa NTT  (Ummi K.Muhammad,S.KM)  dilanjutkan dengan materi yang disampaikan oleh fasilitator dengan metode ceramah dan praktek-praktek dalam pemberian makan bayi dan anak. Hari pertama, berdiskusi tentang konsep dasar dan situasi umum yang mempengaruhi pemberian makan bayi dan anak, kemudian dilanjutkan dengan penyampaian materi gizi ibu dan anak, hari ke dua tanggal 22 september 2022 berdiskusi tentang Asi Susu Ibu (ASI) meliputi Kandungan asi sesuai usia anak, masalah dalam pemberian Asi, pelekatan dan posisi yang baik saat menyusui, resiko tidak memberikan asi, dan teknis penggunaan antropometri kid serta pengisian kartu menuju sehat (KMS), serta informasi pemberian makan sesuai golongan umur anak,ibu hamil dan ibu menyusui dan praktek membuat porsi makan untuk melihat jumlah, tektur yang benar Hari ke tiga tanggal 23 september 2022 berdiskusi tentang teknik konseling yang benar, peserta melakukan praktek konseling yang benar dengan mendatangkan sasaran. Kemudian dilanjutkan dengan acara penutupan oleh pimpinan LKC Dhompet Dhuafa NTT.


#ASI #LKC
0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *